Senin, 12 Mei 2014

Penampilan baru Taman Buah Mekarsari

Setelah hampir setahun lalu tutup sementara karena adanya renovasi, akhirnya Taman Buah Mekarsari kembali dibuka pada awal Maret lalu. Apanya sih yang berubah?


Halaman parkir menjadi lebih luas, dan ada penggunaan semacan gelang yang digunakan untuk menyimpan eticket ketika masuk lokasi taman buah. Penggunaan gelangnya sendiri cukup gampang, tinggal menekankan bandul gelang ke detector yang ada di gate pintu masuk.



Harga ticket masuk perorang dikenakan 25ribu rupiah saja dengan mendapatkan gelang warna oren yang bisa diisi uang elektronik untuk membeli ticket kereta wisata, naik permainan kereta listrik dan lain hal sebagainya. Uang elektronik tersebut, jika tidak terpakai selama didalam lokasi taman buah bisa ditukar kembali dengan uang sungguhan sesuai dengan saldo yang masih tersisa pada gelang.


Naik kereta wisata ke danau mekarsari, melewati berbagai macam kebun buah-buahan, untuk sekali jalan dikenakan tiket seharga 5ribu rupiah perorang. Selain kereta, disini disewakan juga sepeda untuk berkeliling perkebunan.
Sayang sekali waktu saya kesana, sedang tidak ada panen buah sehingga tidak bisa memetik buah sendiri seperti yang saya angan-angankan sebelum masuk kesini. Adapun disini sedang musim buah cempedak yang pengunjung bisa beli di 'Fruit Shop'-nya Mekarsari. Tapi disana bukan hanya cempedak yang dijual, ada belimbing dewi, durian montong, jambu, kesemek dan lain sebagainya yang harganya sama aja seperti diluar sana.


Karena tidak ada yang bisa dinikmati selain pemandangan pepohonan buah, taman air mancur, akhirnya saya menuju ke pinggiran danau. Lumayan untuk sekedar duduk-duduk diatas tikar sambil melihat beberapa keluarga bermain sepeda air dan akhirnya kembali pulang.

Senin, 05 Mei 2014

Hamparan hijau perkebunan teh gunung mas

Hamparan hijau kebun teh berselimut kabut, berpadu dengan nuansa sejuk khas daerah pegunungan..
Inilah salah satu daya tarik kawasan puncak Bogor.
Tak bosan-bosannya warga Jakarta berbondong-bondong melakukan wisata ke daerah ini.
Selain karena sejuknya udara disini, pemandangan yang alami, juga karena lokasinya tidak terlalu jauh dari ibukota yang bisa ditempuh kurang dari 1jam dengan lalu  lintas normal.
Perkebunan  teh gunung mas, berada sebelah kanan dari arah Jakarta sebelum puncak pass dan mesjid At-taawun.Tarif masuk hanya sebesar rp.2500/orang.
Disini ada lokasi camping, ada penginapan berupa villa eksotis di tengah kebun teh, ada juga tempat outbound.
Pengunjung bisa menyewa kuda dengan tarif yang bisa ditawar dari penyedia, mengelilingi perkebunan teh, ataupun sekedar berfoto.

Family time di Waterjoy Harvest City

Musim liburan anak sekolah telah tiba, mari bersuka cita mengajak putra putri anda bermain air di Waterjoy Harvest City. Biaya yang dikeluarkan juga tergolong cukup murah yaitu hanya 23ribu perorang, sehingga tidak memberatkan para orang tua yang hendak mengajak anak-anak bermain sekeluarga.

Waterjoy adalah wahana permainan air dan kolam renang yang ada di perumahan Harvest city - Cileungsi, cukup mudah dijangkau dari Jakarta dengan adanya jalan tol yang menuju Cibubur.


Permainan air disini tidak terlalu luas, hanya ada satu seluncuran anak , satu seluncuran dewasa dan satu kolam renang olympic yang dalamnya kurang lebih hanya 1 meteran. Karena Ini memudahkan para orangtua untuk mengawasi anak-anaknya bermain air.



Untuk sewa ban dewasa, dikenakan tarif 25ribu dan ban anak-anak dikenakan tarif 15ribu rupiah saja. Ban bisa dipergunakan seharian dari jam sewa sampai tutup sekitar jam 17.00 wib.